KAB. CIREBON - Anggota Polsek Sedong Polresta Cirebon Aiptu Yaya Wardaya dan Aipda Suherman melaksanakan Pengaturan lalulintas diPerempatan Jalan Desa Sedonglor Kecamatan Sedong Kabupaten Cirebon, Senin (22/05/2023).
Giat pengaturan lalulintas tersebut bertujuan supaya warga dan anak sekolah yang melewati perempatan jalan tersebut merasa aman dan nyaman dengan melakukan pengaturan dan penyebrangan bagi warga yang akan menyebrang, selain memberikan rasa aman juga ketertiban berlalulintas dan mencegah terjadinya kecelakaan dalam berkendara.
Baca juga:
Kapolri Tinjau Vaksinasi di Candi Borobudur
|
Kapolresta Cirebon Kompol. Pol. ARIF BUDIMAN, S.I.K, MH. melalui Kapolsek Sedong AKP UJANG SARIFUDIN, SH. mengatakan Anggota Polisi harus bisa hadir disetiap kegiatan masyarakat terutama keramaian guna antisipasi gangguan kamtibmas, mengurai setiap kerawanan dengan kehadiran Polisi atau Police Hazard (PH) sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.
Agus