Menghiasi Bulan Suci Ramadhan 1443 H, Denpom III/3 Cirebon Bagikan Sembako kepada Warga untuk Makan Sahur

    Menghiasi Bulan Suci Ramadhan 1443 H, Denpom III/3 Cirebon Bagikan Sembako kepada Warga untuk Makan Sahur

    KOTA CIREBON - Marhaban Yaa Ramadhan, Gema suasana bulan suci ramadhan 1443 H sangat terasa di pertengahan bulan Ramadhan. Denpom III/3 Cirebon kali ini mengadakan giat bagi-bagi sembako untuk di masak santap sahur bagi warga sekitar Markas Detasemen Polisi Militer III/3 Cirebon, Rabu (20/4/2022).

    Ide kreatif Dandenpom III/3 Cirebon Letkol Cpm Bambang Budi Mulyana patut di acungi jempol, selain bagi-bagi takjil untuk berbuka puasa, ide kreatif kali ini Denpom III/3 Cirebon adakan giat bagi-bagi sembako buat di masak santap sahur. Ini sangat berkesan dan di rasakan manfaatnya langsung bagi warga sekitar Markas Detasemen Polisi Militer III/3 Cirebon. 

    Dandenpom III/3 Cirebon Letkol Cpm Bambang Budi Mulyana mengatakan, di bulan suci ramadhan, bulan penuh hikmah dan bulan penuh ampunan. Kami keluarga besar Denpom III/3 mengadakan kegiatan-kegiatan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, dan mudah-mudahan apa yang kami lakukan ini bisa bermanfaat buat warga Cirebon dan khususnya warga di sekitar Markas Denpom III/3 Cirebon. 

    "Kali ini kami mengadakan giat bagi-bagi sembako untuk di masak dan di makan santap sahur, kami turun langsung ke rumah warga mengantarkan sembako tersebut, " ucap Dandenpom III/3 Cirebon, Letkol Cpm Bambang Budi Mulyana.

    Lanjut Dandenpom, sembako untuk di masak santap sahur yang di bagikan kepada warga sebanyak 150 Paket di bagikan kepada jamaah taraweh di Mesjid Al-Rasyidin Denpom III/3, warga sekitar Markas Denpom III/3, panti asuhan dan para pedagang kaki lima serta tukang becak di Kota Cirebon.

    "Adapun isi sembako tersebut berupa Beras, Mie Instan, Sarden Ikan, Gula Putih, Kopi dan Kecap". Tutur Dandenpom III/3 Cirebon Letkol Cpm Bambang Budi Mulyana.

    Di tempat terpisah salah satu warga yang menerima sembako yaitu Bapak Hartono, mengucapkan terimakasih kepada Prajurit Corps Baret Biru khususnya Bapak Komandan, Bapak Bambang, kami selaku warga sekitar Markas Denpom III/3 Cirebon sangat merasakan apa yang telah di berikan terhadap warga sekitar. 

    "Mudah-mudahan kebaikan bapak Komandan dan seluruh jajaran Prajurit Corps Polisi Militer Denpom III/3 Cirebon, mendapat balasan dari Allah SWT, " ucapnya bersyukur. (Andi/Bekti)

    Kota Cirebon Denpom III/3 Cirebon Jawa Barat
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Forkopimda Kota Cirebon Shalat Tarawih dan...

    Artikel Berikutnya

    Korem 063/SGJ Peringati Nuzulul Quran 1443...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Cek kerapihan dan sikap tampang serta Aplikasi Judol dan Pinjol, Wakapolsek Karangsembung Pimpin Langsung Gaktibplin Anggotanya.
    Polsek Beber Melaksanakan Yasinan dan Doa Bersama Jelang Pilkada 2024 di Mesjid Baitul Muslimin Polsek Beber
    Gatur pagi berikan pelayanan Prima kepada masyarakat.
    Buka Lahan Tidur Di Sekitar pekarangan Warga Guna Ketahanan Pangan Dipimpin Bhabinkamtibmas.
    Serap Aspirasi Masyarakat Ds. Ciperna,Polsek Talun Giatkan Ngopi Aspirasi/Jumat Curhat
    Sinergi Aparat Cegah Tindak Pidana Perdagangan Orang di Cirebon
    Tokoh Masyarakat Desa Susukan Kab. Cirebon Ajak Masyarakat Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada Serentak 2024
    Kawal Pilkada Serentak 2024, Polsek Lemahabang rutin laksanakan Patroli Alat Peraga Kampanye dan kantor PPK.
    Dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif jelang Pilkada tahun 2024, Polsek Sedong rutin lakukan patroli malam.
    Polresta Cirebon Siagakan Personel 24 Jam Amankan Gudang Logistik Pilkada
    Kapolsek sambangi Pos Kamling sampaikan pesan Kamtibmas untuk ciptakan kondisi wilayah tetap kondusif di dalam bulan Ramadhan ini.
    Polsek Babakan Polresta Cirebon giat sambang Pos Satkamling "Cempaka" Dusun 02 Rt. 002 Rw. 002 Desa Gembongan Kecamatan Babakan.
    Aiptu Ujang Pimpin Patroli Malam Polsek Lemahabang Polresta Cirebon
    Polsek Susukan Polresta Cirebon Antisipasi kemacetan dan laka lantas laksanakan PH pagi di perempatan bunder untuk membantu menyeberangkan warga yang akan beraktifitas.
    Patroli Siskamling Polsek Gebang Polresta Cirebon Ajak Warga Cegah Kejahatan Malam

    Ikuti Kami