Wabup Cirebon Sosialisasi Stunting dan Tinjau Rutilahu di Desa Sibubut

    Wabup Cirebon Sosialisasi Stunting dan Tinjau Rutilahu di Desa Sibubut

    KAB. CIREBON - Wakil Bupati Cirebon (Wabup), Hj. Wahyu Tjiptaningsih, SE, M.Si, melakukan kunjungan ke Desa Sibubut, Kecamatan Gegesik, Kabupaten Cirebon dalam rangka silaturahmi sekaligus edukasi dan sosialisasi mengenai stunting, Jum’at (10/2/2023).

    Sosialisasi stunting ini gencar dilakukan, mengingat angka stunting di Kabupaten Cirebon masih sangat tinggi. Tercatat disepanjang tahun 2021, kasus stunting diangka 15.299 anak atau 9, 24% dibawah standar stunting yang ada di Provinsi Jawa Barat.

    “Di tahun 2022, sudah turun diangka 14.014 anak atau sekitar 8, 5%, artinya penurunan angka tersebut dalam 1 tahun hanya 1% saja, ” ujar Ayu—sapaan akrab Wabup Cirebon.

    Ia pun berharap, angka penurunan kasus stunting bisa mencapai 3% setiap tahunnya dan di tahun 2024 nanti bisa zero stunting.

    Selain itu, kunjungan ke Desa Sibubut tersebut, Ayu sekaligus mendatangi lokasi dan meninjau langsung kondisi Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) yang dihuni oleh Ibu Naimah bersama keluarga kecilnya. 

    Saat meninjau rutilahu ini, ia tidak melihat ada WC di rumah tersebut dan tidak sesuai standar rumah sehat, karena kondisinya sangat lembab. 

    Dan benar saja, setelah berbincang langsung, ternyata suami Ibu Naimah memang sering menderita sesak nafas. “Ternyata memang benar, suaminya juga sering sesak nafas, ” kata Ayu.

    Melihat kondisi tersebut, Ayu berjanji akan mengajukan perbaikan rumah tersebut melalui program rutilahu dari Baznas Kabupaten Cirebon, agar menjadi rumah layak huni. 

    “Nanti akan saya ajukan program rutilahu ke Baznas, supaya bisa dibangun dan diperbaiki, agar rumah Ibu Naimah ini menjadi rumah yang layak huni, ” ungkapnya.

    Agus S

    kabupaten cirebon jawa barat desa sibubut wakil bupati cirebon
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Hari Pers Nasional 2023, SMSI Kabupaten...

    Artikel Berikutnya

    Diduga Ilegal, Galian C di Desa Cikalahang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Pemimpin Korup Itu Mengkorupsi Janjinya Sendiri
    Polresta Cirebon Gelar Syukuran HUT Satpam Ke-44 Tahun 2024
    KN. Ular Laut-405 Bakamla RI Selamatkan Kapal Terombang Ambing di Laut Flores
    Patroli Polsek Beber  Mendapati Para Pelajar Yang Bolos Sekolah Di Sebuah Warung Desa Beber
    Patroli macan kumbang Polsek Gempol - Polresta Cirebon lakukan penertiban knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis yang sering disebut knalpot bising atau knlapot brong.
    Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Karangsembung Polresta Cirebon Laksanakan Patroli Malam
    Ciptakan situasi aman dan kondusif Personil Polsek Pabuaran Polresta Cirebon Intensifkan patroli malam di titik-titik rawan gangguan Kamtibmas.
    Berikan Pelayanan Prima, Polsek Karangsembung Polresta Cirebon Laksanakan Gatur Lalu Lintas
    3 Personel Polresta Cirebon Raih Medali Perak dan Perunggu Kejuaraan Karate Kapolri Cup
    Ciptakan Rasa Aman, Polsek Plered Polresta Cirebon Laksanakan Razia Knalpot Tidak Sesuai Spesifikasi Teknis
    Kasat Binmas Polresta Cirebon Hadiri Pembukaan Kejuaraan Pencak Silat Cirebon Katon Tahun 2024
    Sambang Kamtibmas Pasca Pilkada 2024 Patroli Polsek Sumber, Ajak Warga saling menjaga situasi yang aman dan nyaman
    Ciptakan Kamtibmas aman Polsek Arjawinangun operasi Pekat Miras.
    Wakapolsek Beber Pimpin Pengaturan Lalu Lintas Pagi Di Depan Pos Pam Ciperna Dalam Ops Lilin Lodaya 2024
    Polresta Cirebon Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru 2025
    Kapolsek sambangi Pos Kamling sampaikan pesan Kamtibmas untuk ciptakan kondisi wilayah tetap kondusif di dalam bulan Ramadhan ini.
    Aiptu Ujang Pimpin Patroli Malam Polsek Lemahabang Polresta Cirebon
    Polsek Babakan Polresta Cirebon giat sambang Pos Satkamling "Cempaka" Dusun 02 Rt. 002 Rw. 002 Desa Gembongan Kecamatan Babakan.
    Polsek Susukan Polresta Cirebon Antisipasi kemacetan dan laka lantas laksanakan PH pagi di perempatan bunder untuk membantu menyeberangkan warga yang akan beraktifitas.
    Patroli Siskamling Polsek Gebang Polresta Cirebon Ajak Warga Cegah Kejahatan Malam

    Ikuti Kami